Beautiful skin requires commitment, not a miracle - Erno Laszlo Benarlah kiranya, quote dari Bapak Erno Laszlo tersebut, seorang dermatologist terkenal, yang produknya digandrungi oleh kaum jetset, bahwa kulit yang indah itu diperoleh dengan komitmen, perjuangan, waktu dan tenaga, bukan hasil keajaiban sihir dalam satu malam. Sayangnya kali ini aku enggak ngebahas tentang produk skincare dari Erno Laszlo, kenapa? pertama, karena aku emang enggak pakai produknya. Kedua, harganya termasuk pricey untuk aku, dan ketiga, produknya not easy to find di kotaku, kalau pengen nyoba dan beli ya harus pesen dari market place terlebih dahulu. Well, kali ini aku lebih mau sharing tentang brand skincare favorit aku, yang sudah sekitar 4 tahunan ini jadi sahabat setia kulitku. Ngomongin soal skincare, pasti enggak ada matinya. Ratusan brand skincare mulai dari industri besar, sampai dengan racikan dokter, mulai dari brand asing sampai brand lokal, banyak kita jumpai disekitar kita. Dewasa ini bah...